cari tau

Tuesday, 28 January 2014

Antusias Mahasiswa Ikut Program JENESYS 2.0

Hari ini saya buka facebook, home saya dan notice banyak yang mengarah ke topik JENESYS 2.0. Berbagai postingan facebook  tentang JENESYS 2.0 (Japan-East Asia Network of Exchange for Students and Youth) atau Jaringan Pertukaran untuk Mahasiswa dan Pemuda Jepang-Asia Timur, mendapat komentar yang cukup banyak di dua group yang saya ikuti, group tersebut adalah Study ke jepang, WHY NOT ? dan Pejuang Beasiswa di Dalam dan di Luar Negeri Untuk WNI. Komentar yang terpampang bervariasi, kebanyakan akun facebook yang memberikan komentar berminat untuk mengikuti progam ini. Banyak mimpi-mimpi dan harapan yang tertuang dari ulisan komentar untuk ikut program JENESYS 2.0. 

Kalau tidak salah ingat saya mulai tahu informasi ini setelah 2 atau 1 hari setelah pendaftaran program JENESYS 2.0 dibuka, kala itu memang saya lihat postingan tentang ini di salah satu group tidak ada yang memberikan memberikan komentar. Lama kelamaan, waaoo komentarnya bertambah buanyak. Beberapa hari berjalan bukan hanya jumlah komentar, tapi friends akun facebook saya dari ujung Indonesia sampai ujung Indonesia banyak yang berbagi inoformasi progam JENESYS 2.0. 

Program ini, saya baca persyaratanya cukup mudah dan gampang didapat, tidak terlalau ribet. Padahal yang dicari cuman 96 mahasiswa saja, dan apabila pendaftaran sudah lebih dari quota maksimal maka akan dilakukan seleksi. Quota maksimal pendaftar adalah 150. Berikut kutipan dari official UIN (sumber : http://www.uinjkt.ac.id/index.php/arsip-berita-utama/2706-ribuan-mahasiswa-daftar-jenesys-20.html?utm_source=twitterfeed&utm_medium=twitter) 


Idris tak menduga peminat dan pendaftar program ini membludak. “Ini di luar perkiraan. Padahal kalau sudah mencapai sekira 150 orang, kita tutup. Tapi ini bisa mencapai ribuan,” tandas dosen Ilmu Politik FISIP UIN Jakarta itu terkejut.
 Mungkin kamu adalah salahsatunya  ya ? semoga berhasil ya, :)

No comments:

Post a Comment

Terimakasih sudah berkunjung :))